Home » » Ini Alasan, Mengapa Anda Masih Saja Sendiri

Ini Alasan, Mengapa Anda Masih Saja Sendiri

Mengapa Anda masih sendiri?
Jawaban untuk pertanyaan tersebut sangat tak terbatas. Anda bisa membuat banyak alasan untuk menjawabnyat. Akan tetapi, menurut Pysch Central, ada tiga alasan yang menjadi dasar mengapa Anda sulit menemukan pasangan.

1. Zona Nyaman
Meninggalkan zona nyaman kerap menjadi hal yang sulit bagi tiap individu. Beberapa orang, justru mengabaikan keinginan yang sesungguhnya demi bertahan di zona nyaman. Bila ingin memiliki hubungan yang serius, Anda harus mencoba untuk meninggalkan zona nyaman Anda. Jangan sampai Anda merasa ‘harus’ memilih kekasih dalam lingkungan yang sama, walau sebenarnya Anda tidak suka.


2. Demi Status
Bagi beberapa orang, menjalin hubungan dengan seseorang merupakan keharusan, terlebih jika kawan-kawan di sekelilingnya sudah berpasangan. Anda pun menjalin hubungan karena merasa malu atau tekanan lingkungan. Hal ini akan membuat Anda mengesampingkan perasaan dan memilih pria atau wanita ‘yang ada’ saja. Awalnya, mungkin, tak masalah, tapi setelah beberap saat Anda akan menyesalinya dan hubungan itu tak bertahan lama.


3. Tidak Ada Batasan
Setiap hubungan selalu memerlukan batasan. Entah itu hubungan terhadap keluarga, teman, bahkan kekasih. Ketika seseorang tak menentukan aturan dan membiarkan siapa saja masuk ke dalam hidupnya, jangan heran jika hubungan percintaan Anda selalu berakhir dengan perpisahan. (Kabar24/nel)



di kutip dari kabar24.com
Share this :

Post a Comment

 
Support : IbeImam Website
Copyright © 2013. IBE IMAM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Powered by Ibe Imam