Home » » Tips Diet Dengan Kopi & Cokelat

Tips Diet Dengan Kopi & Cokelat

Cokelat dan kopi seringkali dianggap sebagai menu yang dihindari saat diet, padahal menurut chef Edwin Lau justru kebalikannya.

Kopi dan cokelat bisa menjadi makanan yang melengkapi diet sehat, bahkan bagi mereka yang berusaha untuk menurunkan berat badan.

Menurut Edwin, kedua makanan itu sama-sama berasal dari beans, yang kemudian mengalami proses sebelum bisa dikonsumsi. Kopi melalui proses pemanggangan, sementara cokelat melalui fermentasi.

Karena pengolahannya yang berbeda, efek yang dihasilkan pada tubuh juga berbeda. “Kopi bisa dikonsumsi sebelum berolahraga, untuk mendapatkan tambahan energi,” jelasnya di sela-sela acara Kopiko Coffee Universe 2012 di Ngee An City, Singapura, Minggu (26/8).

Namun, efek kopi hanya sebentar berbeda dengan cokelat. “Kalau cokelat, punya efek menenangkan, membuat rasa senang, dan efeknya lebih lama,” kata chef yang juga terkenal selalu mempromosikan gaya hidup sehat itu.

Salah satu cara diet efektif adalah dengan mengonsumsi kopi atau cokelat hitam sebelum makan, karena itu akan membuat diri kita makan lebih sedikit.

Selain itu, menurutnya, kita sendiri yang harus bisa mengetahui untuk makan secukupnya. “Saya biasa makan es krim cokelat, tapi setelah itu saya tahu kapan harus berhenti, lalu berolahraga untuk menjaga bentuk tubuh,” ujarnya.

Kata Edwin, tidak ada salahnya menikmati makanan favorit yang kita sukai saat diet, karena itu akan membuat diri kita menahan diri untuk makan lebih banyak lagi.

Selain itu, kopi yang dianjurkan untuk dikonsumsi tidak lebih dari 125 ml setiap hari dan cokelat tidak lebih dari 30 gram. Kopi yang memiliki efek penahan nafsu makan adalah kopi hitam, di mana efeknya berbeda jika meminum cappuccino atau kopi susu. Sama halnya dengan cokelat, sebaiknya pilih cokelat hitam atau dark chocolate saat ingin diet. (Kabar24/aw)

Andhina Wulandari
di kutip dari kabar24.com
Share this :

Post a Comment

 
Support : IbeImam Website
Copyright © 2013. IBE IMAM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Powered by Ibe Imam