Home » » Game Jokowi & Ahok : Selamatkan Jakarta

Game Jokowi & Ahok : Selamatkan Jakarta

Kubu Joko Widodo alias Jokowi, calon gubernur DKI Jakarta, tidak habis akal untuk menemukan cara ‘berkampanye’. Salah satunya dengan meluncurkan game dengan ikon Jokowi berjudul Selamatkan Jakarta.

Game Jokowi itu berkisah tentang seorang tokoh yaitu Jokowi sendiri yang menembakkan tomat kepada musuh-musuhnya.

Beberapa situs online menyebutkan bahwa musuh-musuh Jokowi dalam game Selamatkan Jakarta itu bukanlah pesaing pasangan Jokowi-Ahok pada Pemilihan Kepala Daerah Jakarta.

Para musuh Jokowi dalam game Selamatkan Jakarta digambarkan sebagai para pejabat yang korup dan preman misalnya. Game itu memang menyimpan pesan bahwa cagub yang kini masih menjabat sebagal Wali Kota Solo itu akan memerangi mereka untuk menyelamatkan Jakarta.
 

Sebelumnya, Jokowi mengatakan bahwa saat ini ada sekitar 300.000 Facebookers yang telah menjajal permainan game populer Angry Birds tersebut. Game ini bertujuan untuk menarik anak-anak muda. “Ya memang kami harus kreatif untuk mengalahkan lawan dalam Pilgub DKI tersebut,” kata Jokowi seperti ditulis Antara.
 

Awalnya, game tersebut akan diluncurkan secara resmi seusai Lebaran. Namun launching nampaknya urung dilakukan melihat animo masyarakat yang sudah sangat tinggi terhadap game tersebut. “Lha ini belum dilaunching saja yang ngeklik sudah 300.000 lebih, apalagi nanti kalau di-launching.”
 

Dia mengatakan untuk menghindari kebosanan, bahkan pihaknya saat ini telah menyiapkan versi kedua dari game Jokowi Selamatkan Jakarta itu. Peluncuran game tersebut bertujuan untuk mengedukasi masyarakat mengenai politik serta pendidikan bernegara dengan cara yang ringan.

Mengenai biaya yang dikeluarkan untuk menjalankan game gratis tersebut, pihaknya dikenai biaya Rp 800 setiap kali klik.
 

Ide pembuatan game tersebut berawal dari usulan masyarakat yang mendukung dirinya dalam Pilgub DKI. “Idenya dari masyarakat, dari teman-teman alumni ITB [Institut Teknologi Bandung],” ungkapnya.

Tim pembuat game, kata Jokowi, telah memaparkan konsep game tersebut hingga dua kali. Sejumlah perbaikan dilakukan agar tidak adapihak-pihak baik perorangan maupun lembaga yang tersinggung dengan adanya game Selamatkan Jakarta itu.
Share this :

Post a Comment

 
Support : IbeImam Website
Copyright © 2013. IBE IMAM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Powered by Ibe Imam