Home » » Heboh Jejaring Social Seputar Instagram Android Facebook

Heboh Jejaring Social Seputar Instagram Android Facebook

Baru-baru ini dunia jejaring sosial dihebohkan dengan kabar dari Facebook yang bersedia mengeluarkan uang senilai 1 miliar dollar (setara 9,1 triliun rupiah) untuk membeli sebuah aplikasi ciptaan perusahaan startup bernama Burbn, Inc. yang baru didirikan pada tahun 2010 lalu. Aplikasi yang membuat penciptanya, Kevin Systrom dan Mike Krieger kaya mendadak, tidak lain adalah Instagram.

 

Instagram Android

Sebenarnya Instagram bukanlah sebuah inovasi baru dalam dunia jejaring sosial, karena aplikasi yang diluncurkan pertama kali 6 Oktober 2010 untuk iOS  ini hanya menghadirkan fitur editing dan photo sharing yang sudah ada lebih dulu di Facebook dan Twitter. Lalu mengapa aplikasi ini bisa begitu booming bahkan sampai hari ini tercatat ada sekitar 30 juta pengguna Instagram dari seluruh dunia? Banyak yang mengatakan ini dikarenakan simplicity dan eksklusifitas yang ditawarkan aplikasi Instagram.

Simpel karena yang diupload user hanya sebuah foto berukuran persegi (seperti hasil kamera Kodak dan Polaroid) yang dilengkapi dengan caption dan hashtag. Eksklusif karena aplikasi ini (awalnya) hanya terdapat pada platform mobile phone berbasis iOS. Pengguna iOS memang lebih dulu merasakan lecanggihan aplikasi ini, hingga pada 3 April 2012 Instagram secara resmi dirilis pula untuk platform Android.

Sebelum diluncurkan di Android, pengguna Instagram sudah menembus angka 27 juta dan unggahan fotonya telah mencapai 150 juta foto. Bayangkan, ini baru berasal dari perangkat iOS saja! Bahkan pada Desember 2011 lalu Apple menobatkan aplikasi ini sebagai iPhone App of The Year. Melihat tingginya ketertarikan pengguna Android pada aplikasi ini kemungkinan besar akan terjadi lonjakan pengguna Instagram.

Selain 2 kelebihan diatas, satu hal yang membuat pengguna Instagram selalu pede untuk mengupload berbagai foto mereka, karena tersedianya filter-filter digital yang menarik. Instagram memungkinkan penggunanya mengambil foto lalu mengeditnya, menggunakan beberapa filter yang memberikan kesan retro dan unik. Sebuah fitur yang membuat foto amatiran pun bisa terlihat menarik serta memiliki makna lebih. Oleh karena itu timeline Instagram dipenuhi oleh bermacam-macam foto yang sedap dipandang mata entah itu hasil karya fotografer profesional atau hanya hasil jepretan seorang anak kecil. Dan jika Anda ingin melakukan share yang lebih luas lagi, Instagram menyediakan pilihan integrasi dengan jejaring sosial Twitter, Facebook, Foursquare, Tumblr, Flickr, dan lainnya termasuk milik Instagram 
sendiri (lihat cara menggunakan Instagram). Inilah sisi keindahan dari aplikasi photo sharing Instagram.
 
Saat memamerkan Instagram untuk Android di konferensi South by Southwest (SXSW) 2012 di Texas, Amerika Serikat, pendirinya mengatakan bahwa Instagram untuk Android akan lebih baik dari iOS. Nah, seberapa baik aplikasi Instagram untuk Android ini?
Sebagian besar bagian Instagram untuk Android seperti desain antar-muka, atau filter foto, sama persis dengan aplikasi untuk iOS. Hanya saja, tidak terdapat fitur “tilt shift” pada aplikasi untuk si robot hijau Android. Fitur tilt shift ini berfungsi untuk membuat fokus pada satu bagian foto dan mengaburkan bagian yang lain. Namun demikian Instagram pada Android telah dilengkapi dengan fungsi advance camera yang dapat mengubah ukuran foto secara otomatis, dan fungsi ini tidak terdapat dalam Instagram untuk iOS.
Aplikasi dengan ukuran file 12,59 MB ini bisa langsung didownload di Google Play secara gratis. Bagi Anda yang penasaran, bisa langsung mendownload aplikasinya disini dan silahkan Anda menilainya sendiri :) . Tapi perlu diketahui sebelumnya, Instagram untuk Android hanya dapat digunakan pada perangkat yang menggunakan sistem operasi Android versi 2.2 (Froyo) atau di atasnya. Sayangnya, saat ini Instagram for Android belum dapat digunakan di perangkat tablet.

Apple vs Android vs Facebook

Setelah hampir 2 tahun menikmati privilege sebagai satu-satunya yang bisa menggunakan Instagram, akhirnya pada April 2012 pengguna Apple iOS yang begitu erat dengan Instagram harus rela melepaskan kehormatan tersebut. Dirilisnya Instagram untuk platform Android menuai banyak protes dari para pengguna setia Apple. Mereka melihat pengguna Android hanya akan merusak eksklusifitas tersebut. Bahkan beberapa komentar sarkas dan bernada sinis pun dilontarkan di Twitter. Namun tentu saja tidak bagi pembuat Instagram yang melihat ini sebagai ekspansi besar-besaran karena Android saat ini merupakan OS yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Bahkan hanya berselang 24 jam peluncurannya pada platform Android, aplikasi ini telah diunduh lebih dari satu juta kali melalui Google Play.




Belum selesai dengan kontroversi Apple versus Android, pada 9 April 2012 user dikejutkan lagi dengan kabar Instagram akan dijual pada Facebook. Pengguna Instagram pun jelas makin gerah dengan informasi ini, tidak hanya pengguna Instagram dari iOS namun juga dari para pengguna Android ikut kecewa. Beberapa dari mereka bahkan mengancam akan berhenti menggunakan Instagram. Mereka menilai Facebook akan membuat Instagram tersedia bagi siapa saja di dunia ini yang memiliki akun Facebook. Ini artinya Instagram akan lebih ‘pasaran’ lagi dari sebelumnya. 

Namun dalam salah satu postingan Mark Zuckerberg pada timeline Facebooknya, ia mengatakan Instagram tidak akan dilebur ke dalam Facebook dan akan tetap berdiri sendiri.

Bukan tanpa pertimbangan Facebook membeli Instagram. Diperoleh informasi, Facebook menyedot 100 juta pengguna dalam waktu 4 tahun. Sementara Instagram yang baru beroperasi Oktober 2010 lalu telah berhasil memikat hati 1 juta pengguna hanya dalam waktu 2 bulan saja, dan meningkat menjadi 40 juta pengguna dalam kurun waktu 18 bulan. Mungkinkah ini alasan yang tepat kenapa Instagram sangat bernilai bagi Facebook?

Instagram.Inc tentu punya pertimbangan sendiri hingga bersedia dibeli oleh Facebook. Selain tidak adanya tawaran dari Apple, dari sisi komersil jauh lebih menguntungkan jika Instagram tersedia untuk berbagai platform agar nilai jualnya semakin tinggi. Dan terbukti, Facebook siap merogoh kocek yang fantastis untuk membeli Instagram, senilai $ 1 miliar.

Bagi para pengguna, kita hanya bisa wait and see, bagaimana perkembangan aplikasi senilai 1 miliar dollar ini akan mengalami perubahan kedepannya. Karena jelas semua langkah ini sangat dipengaruhi oleh aspek bisnis dan profit.



di kutip dari infogadgetterbaru.com
Share this :

Post a Comment

 
Support : IbeImam Website
Copyright © 2013. IBE IMAM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Powered by Ibe Imam